Pages

Sunday 13 October 2013

Allah Menyelamatkan Kemaksiatan Hambanya Melalui Shalat

Pada Allah ada segala-galanya
Pada-Nya ada keindahan
Pada-Nya ada kebahagiaan
Pada-Nya ada keselamatan
Pada-Nya ada jaminan
Tiada yang lain selain Dia

Mencapai keindahan dengan Allah tidak akan berkesudahan
Mencari kebahagiaan dengan Allah tiada akhirnya
Mencari ketenangan dengan Allah tiada kecewa
Keselamatan hakiki pada Allah tiada di ragukan
Hanya Allah penyelamat
Tiada penyelamat selain Dia

Banyak manusia mencari kebahagiaan tidak nampak jalan
Banyak manusia mencari keselamatan, tapi jurang diterjuninya
Banyak orang mencari ketengangan, tidak berjumpa
Karena berpandukan akal dan nafsunya
Bukankah Al-Qur'an jalannya dan Hadis penyuluhnya
Tiada jalan selainnya, tiada penyuluh selainnya
Tempuh jalan ini gunakan jalannya
Segala-galanya akan dapat dari Nya


Mungkin tulisan kali ini merupakan pengalaman yang diperoleh dari diri penulis sendiri. Halal dan haram jaman sekarang sudah menjadi kebiasaan yang dicampur adukkan. Tidak ada pembeda antara keduanya, siapapun akan mengalami kejadian campur-campur hukum seperti ini.

Sore itu di sela mendengarkan dan menyaksikan siaran televisi yang menyangkan seputar olah raga. Hp berbunyi menunjukkan ada pesan singkat dari salah teman, tentunya cewek.

Isinya: , Hai mas tau tempat daerah (sebut saja daerah koja)
Aku: oya"..aku tahu daerah itu, emang ada apa?
dia: tolong donk anterin aku kesana, soalnya ada hal keperluan kondangan.
Aku: Sebentar, itu waktunya kapan?
dia: bisa ngantar nanti malam.
aku: wahhh..kayaknya gak bisa soalnya nati malam aku ada acara perkumpulan karang taruna.
dia: ooh...begitu, kalo gitu gak usah gak pa-pa.
aku: sore kayaknya bisa, dengan di dalam hati masih merasa berdosa, tetapi jika tidak mengantar gak enak, karena dia teman dekat.
dia: ya udah, sore gak apa-apa.
aku: ya udah, sore saja.

Waktu menunjukkan jam 3 sore, kemudian aku menjalankan shalat asar. Setelah salat asar, terbersik di dalam hati paling dalam masih ada rasa bahwa sungguh diri ini tidak dapat meninggalkan kemaksiatan. Ya Allah ampunillah hambamu ini dari segala dosa-dosa.

Sontak terdengar sms berikutnya:
dia: Ma'af maz ternyata tidak bisa hari ini soalnya sekarang ada temen-temenku kampung sini pada datang, dan mau ngajak bareng kesana. m'af ya maz.

Dalam hatiku tidak ada rasa kecewa ataupun marah, meskipun karena pastinya sudah siap-siap, malah dibatalkan sepihak. Dalam hati langsung mengucapkan syukur, "Ya Allah alhmadulillah Engkau telah menyelamatkan dan menghindarkan hambamu dari segala bentuk bujukan dan keindahan maksiat.

Teringat dalam surah al-ankabut ayat 45, “…Sesungguhnya shalat itu mencegah dari (perbuatan- perbuatan) keji dan mungkar...." dan juga di ayat lain firman-Nya surah al-Baqarah/2: 45, “Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu..."

Shalat telah menyelamatkanku dari perbuatan yang tidak di ridloi oleh Allah swt. Begitu juga di sore itu tepatnya di bulan Zulhijah, salah satu bulan yang dimuliakan. Diri ini Masih dalam keadaan puasa di tanggal 8 Zulhijah insya'allah akan dilanjutkan puasa sunah di tanggal 9 berikutnya.

Memberikan pelajaran yang berarti bagi diri pribadi, benar adanya banyak jalan syetan dalam membujuk hamba Allah untuk menyesatkan ke jalan kebenaran. Namun percayalah masih banyak jalan untuk kita selalu beribadah pasrah memohon petunjuk dan lindugan dari Allah Sang Pemilik Alam Semesta.

Semoga tulisan pengalaman ini memberikan pelajaran penting, sebagai contoh kepada perbuatan-perbuatan berikutnya yang semakin berliku dan sarat akan cobaan.
Facebook Twitter Google+

4 komentar

maka dari itu kita harus selalu dekat dengan Allah

Benewr sekali mas infonya...

Semoga selalu terjaga................aamiin

Mantap gan (y)
Keep Posting :)

Kumpulan Cerita Dewasa Terbaru

Back To Top